KOMPAS BN,PANDEGLANG, Seiring dengan curah hujan yang mengguyur berhari-hari dan sehingga mengakibatkan terjadinya banjir di mana-mana dan ratusan rumah menjadi terendam oleh bencana banjir tersebut, khususnya di wilayah Kecamatan Patia Kabupaten Pandeglang-Banten," 17/01/26.
Sarif dan beberapa warga yg enggan di sebut namanya mengaku dari Kampung Koranji, meminta keadilan baik dari pemerintah Kecamatan Patia, Dinas Sosial Kabupaten Pandeglang serta Bupati Pandeglang. Pasalnya dia sangat menyayangkan terhadap kebijakan pihak-pihak terkait mulai dalam kunjungan maupun pendistribusian logistik atau sembako untuk warga terkena banjir, karena berdasarkan informasi yang di dapat dari beberapa media lokal dan media nasional bahwasanya wilayahnya sering di kunjungi oleh unsur pemerintah kabupaten Pandeglang maupun dari unsur para donatur, akan tetapi sangat di sayangkan karena perhatian nya di duga hanyalah ke sebelah pihak saja," ucapnya.
Ia merasa kecewa karena dari tahun ke tahun dari musim ke musim Kampung nya jarang mendapatkan perhatian dari pemerintah, padahal kalo berbicara banjir, kampung kami lah lokasi pertama dan sering terkena bencana alam banjir,
namun jarang sekali mendapatkan perhatian dari pemerintah Daerah Kabupaten Pandeglang atau dari pihak-pihak terkait lainnya, sehingga kami menilai ini sangat tidak adil bagi kami warga Kampung Koranji, Desa Ciawi dan Desa Surianeun," Paparnya.
Melihat di berbagai media sebagai informasi, baik dari media online, televisi dan media-media lainnya, para pejabat atau para donatur sering kunjungan dan membagikan sumbangan ke Desa itu-itu saja, yang padahal kalo berbicara Patia, Desa kami juga masuk dalam kategori wilayah Kecamatan Patia. Maka itu kami saat ini warga Kp. Koranji merasa sangat tidak mendapat keadilan dari pihak-pihak terkait.
Dan harapan kami selaku warga Kampung Koranji berharap kepada Bupati Pandeglang, Kadinsos Pandeglang dan pemerintah Provinsi Banten agar berkenan untuk segera meninjau Kampung kami, agar supaya tau bahwa kami di sini juga masuk dalam di wilayah Kecamatan Patia Pandeglang-Banten dan rumah kami ikut juga terendam oleh bencana banjir tersebut," Jelasnya.
Intinya kami warga Kampung Koranji meminta keadilan dari pemerintah Kabupaten Pandeglang dan Pemprov Banten, "pungkasnya.
(Husna/Red)

0 Komentar